Ketua Panitia Turnamen Bupati Cup “Turnamen Sepak Bola Ini Digelar Sebagai Wujud Kepedulian Yang Besar Terhadap Perkembangan Olahraga Sepakbola di Kabupaten Pemalang”

Ketua Panitia Turnamen Bupati Cup “Turnamen Sepak Bola Ini Digelar Sebagai Wujud Kepedulian Yang Besar Terhadap Perkembangan Olahraga Sepakbola di Kabupaten Pemalang”

Pemalang | Gerbang Indonesia – Ketua Panitia Bupati Cup Tahun 2023 Dr. Fahmi Arifan, ST, M.Eng kepada awak media menyampaikan bahwa ada puluhan klub dari berbagai wilayah kecamatan di Kabupaten Pemalang ikut berlaga dalam turnamen kali ini.
Dari masing-masing klub mewakili kecamatan, total ada 32 klub yang ikut bertanding.

Lebih lanjut Fahmi Arifan menegaskan bahwa memang target awal kita disetiap kecamatan itu ada satu perwakilan, jadi dari 14 kecamatan ya…ada 14 klub yang di hadirkan.

Akan tetapi melihat semangat dan antusias dari beberapa klub yang ada di masing masing kecamatan dalam mengirimkan perwakilannya, sehingga dari masing-masing kecamatan ada yang 2 klub sampai 5 klub bahkan sampai ada 6 klub yang ikut berlaga dalam turnamen ini.

Baca juga:  Paguyuban Simongklang Kabupaten Pemalang Memberikan Bantuan Untuk Korban Banjir Rob di Desa Pesantren

Lebih lanjut, Fahmi Arifan mengatakan bahwa, hadiah yang digelontorkan dalam turnamen sepak bola Bupati Cup dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke 448 tahun 2023 ini mencapai Rp.40 juta.

Saya sepakat dengan apa yang disampaikan Pak Plt Bupati bahwa
Turnamen sepak bola ini di gelar sebagai wujud kepedulian yang besar terhadap perkembangan olahraga sepakbola di Kabupaten Pemalang.

Dan tadi kita bisa saksikan bersama dalam acara pembukaan turnamen ini, ditandai pemotongan nasi tumpeng oleh Plt Bupati Pemalang dan pelepasan balon ke udara.

Dan selanjutnya tim yang akan bertanding adalah PS Pemda VS Garuda Langgerong, pertandingan ini menjadi laga perdana yang akan digelar pada sore hari ini di stadion Sirandu Pemalang. Pungkas Fahmi.

Baca juga:  Tangani Stunting, Pemkab Pemalang Raih Peringkat Terbaik se-Jawa Tengah

Masih dalam kesempatan yang sama Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat S.T juga turut menyampaikan bahwa acara turnamen Sepak Bola hari ini adalah dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Pemalang Ke 448 tahun 2023.
Hal tersebut di sampaikan Mansur Hidayat pada sesi pesan sambutan pembukaan sebelum laga dimulai. Minggu 15 Januari 2023.

Lebih lanjut Mansur Hidayat menyampaikan bahwa ada sebanyak 32 klub sepak bola dari perwakilan seluruh wilayah kecamatan di Kabupaten Pemalang yang ikut berlaga.

Kami menghimbau kepada semuanya, agar dalam jalannya pertandingan, masing masing team/klub bisa menjaga sportivitas, artinya saat pertandingan meraih gelar juara dalam pertandingan harus bersaing dan berkompetisi secara sehat dan sportivitas tetap harus dijunjung tinggi.

Baca juga:  DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Dengan Jajaran Struktural

Sekali lagi “Jaga sportivitas, pupuklah itu dari kalian semua, tetap dengan mental bersaing yang sehat, “karena kita semua adalah warga masyarakat kabupaten Pemalang,”

“Saya berharap melalui kompetisi dan turnamen semacam ini, para pemain dan klub akan mendapat kesempatan untuk mematangkan skill dan pengalaman mereka dalam setiap pertandingan.

Dan dengan digelarnya turnamen seperti ini agar dapat menjaring bibit-bibit pemain potensial, yang nantinya dapat dibina menjadi pemain sepakbola profesional. Pungkas Mansur Hidayat. (Eko B Art)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *