PLT Bupati Pemalang Memimpin Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Ke VII Tahun 2022, Dengan Tema “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”

PLT Bupati Pemalang Memimpin Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Ke VII Tahun 2022, Dengan Tema “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”

Pemalang | Gerbang Indonesia – PLT Bupati Pemalang Mansur Hidayat S.T memimpin Upacara peringatan hari Santri Nasional Ke VII tahun 2022.

Dengan tema “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”, Upacara di gelar di Alun-alun kabupaten Pemalang. Sabtu 22 Oktober 2022.

Dalam pantauan Media Nasional Gerbang Indonesia amanat yang disampaikan di mimbar Upacara, Mansur Hidayat mengingatkan bahwa peringatan Hari Santri Nasional yang jatuh pada tanggal 22 Oktober tahun ini, berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana saat itu kita masih berada pada masa pandemi Covid-19.

Peringatan Hari Santri Nasional Ke VII Tahun 2022 dapat kita peringati dengan menggelar upacara yang melibatkan banyak personil.

Kondisi ini tentu patut kita syukuri bersama, karena kita dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala, meskipun dalam situasi tertentu kita tetap harus menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah.

Baca juga:  Bupati Pemalang Menyapa Komunitas Warga Kicau Mania

Lebih lanjut Mansur Hidayat menambahkan, Peringatan Hari Santri Nasional tahun ini
mengusung tema yaitu “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”, tema tersebut
membawa pesan bahwa santri adalah pribadi yang selalu siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara.

Lebih lanjut terkait dengan tema tersebut, meskipun saat ini santri dapat berkiprah di berbagai bidang profesi, santri juga tidak boleh lupa akan tugas utamanya, yaitu menjaga tegaknya syariat Agama.

Bagi santri, Agama adalah mata air yang selalu mengalirkan inspirasi inspirasi tentang bagaimana menjaga dan menjunjung tinggi martabat kemanusiaan sebagai salah
satu tujuan agama itu diturunkan di muka bumi.

Sebagaimana tercatat dalam sejarah Negara ini, bahwa Kyai dan santri memiliki
peran dan andil yang besar saat peperangan melawan penjajah, mereka adalah garda terdepan dalam membela tanah air Indonesia.

Baca juga:  Bupati Pemalang Dan Kepala OPD Terkait Menghadiri Launching Kemitraan Produk UMKM Kabupaten Pemalang

Dengan kesadaran serta rasa Nasionalismenya yang tinggi, para santri rela dan ikhlas mengorbankan jiwa raganya untuk mempertahankan keutuhan tanah air ini.

Dan dengan tekad serta semangat yang terus membara di dalam hati mereka, para santri telah membuktikan bahwa mereka berani melakukan perlawanan kepada penjajah
walaupun hanya berbekal senjata tradisional.

Namun demikian, keberhasilan dan kesuksesan melawan penjajah tidaklah dapat kita raih jika tanpa ridho Allah SWT serta bantuan dari segenap elemen masyarakat.

Semoga kedepannya kita bisa terus berusaha menjadi generasi pembelajar, yaitu generasi yang mampu meneladani perjuangan para pendahulunya, serta senantiasa mencintai
ilmu pengetahuan demi masa depan yang gemilang dan kemajuan bangsa.

Dengan ilmu kita dapat menyatukan berbagai perbedaan serta mampu bersaing di kancah dunia yang semakin dinamis.

Baca juga:  DPRD Kabupaten Pemalang Membuka Informasi Isu Setrategis Program Agamis Dan Ngangeni Dalam Musrenbang RKPD Kabupaten Pemalang Tahun 2023

Saat menuntut ilmu, para santri tentu harus mengutamakan adab dan nilai-nilai kesopan- santunan mencari ilmu, jangan pernah lupa untuk menghormati para guru, orang tua hingga teman-teman, agar dalam menuntut ilmu, kita mendapatkan berkah.

Melalui momentum Peringatan Hari Santri Nasional ini, Saya berpesan kepada seluruh Santri dimana pun kalian berada, jadilah pribadi yang berakhlakul karimah, pribadi yang cerdas dan inovatif, pribadi yang bertaqwa serta menjunjung tinggi nilai-nilai Agama, dan yang tidak kalah penting adalah pribadi yang berguna bagi nusa dan bangsa, karena di pundak kalianlah masa depan Indonesia yang maju digantungkan.

Semoga Allah SWT Senantiasa mempermudah langkah kita dalam mewujudkan Pemalang AMAN Adil Makmur Agamis dan Ngangeni, pungkas Mansur Hidayat.(Eko B Art).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *